DokterSehat.Com– Salah satu masalah kesehatan yang banyak diderita masyarakat Indonesia dan bisa memicu kondisi yang jauh lebih parah adalah kolesterol tinggi. Karena alasan inilah pakar kesehatan meminta kita untuk pandai-pandai menurunkannya jika kondisi kolesterol sedang cukup tinggi. Untuk melakukannya, kita bisa mengonsumsi beberapa makanan sehat dan lezat.
Bahan makanan yang bisa membantu menurunkan kolesterol adalah kacang-kacangan seperti kacang tanah, kacang kenari, dan kacang almond. Pakar kesehatan menyarankan kita untuk mengonsumsinya segenggam saja dalam sehari demi membuat kadar kolesterol menurun. Hanya saja, kacang yang dikonsumsi juga sebaiknya bukan kacang goreng, melainkan kacang panggang atau kacang rebus yang jauh lebih sehat.
Sekeluarga dengan kacang-kacangan adalah polong-polongan seperti kacang merah, kacang hijau, dan kacang kedelai. Bahan makanan ini bisa membuat kita merasakan sensasi kenyang lebih lama karena kaya akan serat. Tak hanya baik bagi pencernaan dan menjaga berat badan tetap ideal, kandungan serat dalam polong-polongan ini juga efektif menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.
Bahan makanan lainnya yang bisa membantu menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh adalah gandum atau oatmeal. Pakar kesehatan menyarankan kita untuk mengonsumsi semangkuk oatmeal saat sarapan pagi demi menurunkan kolesterol. Hal ini disebabkan oleh tingginya kandungan serat larut dalam gandum atau oatmeal yang mampu menurunkan penyerapan kolesterol dalam alirah darah tubuh.
Kita juga sangat disarankan untuk mengganti minyak yang biasa kita pakai dengan minyak nabati seperti minyak kanola atau minyak bunga matahari saat memasak makanan. Mengonsumsi daging ikan dua atau tiga kali dalam sepekan juga bisa membuat kadar kolesterol jahat menurun sekaligus membuat kadar kolesterol baik di dalam tubuh meningkat.
Selain sebagai media informasi kesehatan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.