-->

Advertesiment

Hari Pertama Masuk, Keluarga Besar SMKN 1 Banyusari Gelar Halal Bihalal

Redaksi
16 April 2024, April 16, 2024 WIB Last Updated 2024-04-16T09:27:06Z

Keluarga Besar SMKN 1 Banyusari
KARAWANG,ETIKANEWS.COM - Mengawali hari pertama masuk sekolah setelah libur Ramadhan dan Idul Fitri 1445 Hijriyah, keluarga besar SMKN 1 Banyusari melaksanakan kegiatan Halal Bihalal dengan seluruh siswa, guru, dan staf Tata Usaha. Kegiatan Halal Bihalal diadakan di halaman SMKN 1 Banyusari, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Selasa (16/4/2024).

Kepala SMKN 1 Banyusari H. Abdul Haris S.Pd dalam sambutan apel pagi menyampaikan rasa syukur kepada Allah SWT dapat berkumpul bersama dalam apel pagi dalam kondisi sehat. Tidak lupa H. Abdul Haris juga mengingatkan kembali bahwa Kegiatan Proses Belajar Mengajar sudah dilaksanakan hari ini diharapkan juga peserta didik untuk lebih giat kembali dan lebih semangat lagi dengan semangat di hari yang fitri ini.

 "Acara selanjutnya yaitu halal bihalal, bahwa halal bihalal merupakan budaya yang ada di Indonesia. Adanya halal bihalal ini untuk saling maaf-memaafkan, karena manusia itu tempat lupa dan salah serta dosa kecil maupun besar yang kita lakukan sengaja maupun tidak sengaja. Dengan adanya halal bihalal ini dalam rangka menghapus dosa," kata Kepala SMKN 1 Banyusari H. Abdul Haris, Selasa (16/4/2024).

Tambahnya mengatakan, adanya halal bihalal ini karena manusia tidak bisa hidup sendirian. Sebagai makhluk sosial harus mengenal satu dengan yang lainnya tidak pandang suku, ras, agama yang saling berinteraksi berhubungan karena saling membutuhkan apalagi bermasyarakat.

"Tujuannya guna menumbuhkan rasa kebersamaan, melalui kegiatan halal bihalal juga dinilai dapat menjadi momentum penyempurna amal ibadah dibulan yang fitri. Kita berharap kegiatan ini dapat terus dilaksanakan dan tidak hanya sekedar menjadi kegiatan ceremonial semata," pungkasnya.


Editor: Aep Apriyatna

Komentar

Tampilkan

  • Hari Pertama Masuk, Keluarga Besar SMKN 1 Banyusari Gelar Halal Bihalal
  • 0

Berita Lainnya

Pemilu